Jumat, 29 April 2011

5 Makanan Favorit di Kedai Mamak

Oleh Derrick Chang

Kedai makan santai khas India-Muslim ini mudah ditemukan. Mereka menyajikan makanan halal terlezat di kawasan ini.

Kedai mamak dikelola oleh etnis India-Muslim yang menyediakan makanan halal yang biasa dinikmati bersama oleh berbagai kelompok etnis di Malaysia.

Kedai mamak mudah ditemukan di berbagai komunitas pedesaan dan perkotaan Malaysia. Lihat saja para pelayan India yang murah senyum dan restoran ruang terbuka yang penuh pelanggan dari siang sampai malam hari.

Saya sangat menyukai makanan mamak dari restoran Kayu Nasi Kandar, dengan cabang di sekitar Kuala Lumpur, Penang, bahkan sampai Brunei dan Melbourne, Australia.

Di kalangan orang India, Cina dan etnis Melayu, lima makanan berikut ini adalah favorit di kedai mamak.


Roti tisu


Hidangan paling menggugah secara visual di berbagai kedai mamak adalah roti tisu.

Pertama-tama, roti ini sangat besar.

Roti tisu terbuat dari roti tipis yang dibentuk menjadi kerucut dan ditarik sampai panjangnya mencapai 150-180 cm. Rotinya dilapisi sirup gula dan akan dibawa ke meja Anda oleh dua sampai tiga pelayan yang tersenyum lebar.

Sebagai teman, Anda bisa mencelupkan roti tisu ke dalam kuah kari dan acar yang tersedia.

Harga: RM 6


Maggi goreng


Mi instan merek Maggi ini digoreng bersama bumbu kari atau berbagai rempah, sayur, tahu dan ayam.

Makanan ini berwarna gelap karena diberi kecap manis, dan biasanya disajikan dengan telur ceplok.

Juru masak di setiap kedai mamak memiliki versi Maggi goreng masing-masing. Anda disarankan mampir ke berbagai kedai berbeda untuk mencicipi versi Maggi goreng tiap kedai.

Harga: RM 3


Martabak


Roti tidak selalu berarti polos dan tanpa isi.

Kedai mamak mencampur roti dengan berbagai bahan gurih seperti telur, ikan sarden, daging domba, sapi atau ayam, dan menamainya martabak. Hidangan ini akan lebih mengenyangkan dari roti biasa.

Martabak biasanya disajikan dengan saus celup kari dan kacang lentil.

Harga: RM 4-5


Nasi lemak


Banyak kedai mamak buka 24 jam per hari, dan inilah hidangan yang banyak dipesan orang untuk sarapan, makan siang atau makan malam.

Nasi putih akan dikukus dengan santan, dibungkus daun pisang, dan disajikan dengan udang atau teri goreng dan kacang bersama dengan sambal.

Harga: RM 2-4

Nasi Pattaya


Konon, sajian nasi ini diciptakan oleh kedai-kedai mamak.

Omelet tipis akan membungkus nasi goreng ayam atau udang dan disajikan dengan sambal manis.

Harga: RM 4

Tidak ada komentar: