Senin, 21 Mei 2012

Nasib Para Pegawai Kantoran di Jepang


Sejak lama orang Jepang terkenal akan etos budaya kerja yang tinggi. Mereka mendedikasikan hidupnya pada profesi mereka. Kadang bagi beberapa orang Jepang, pekerjaan menjadi hidupnya. Para pegawai kantor di Jepang juga terkenal dengan buadaya nongkrong-nya sepulang kantor. Mereka sering ditemukan sedang mabuk sake/bir bersama teman-temannya di bar karaoke (izakaya). Kadang mereka terlalu asyik bersenang-senang hingga lupa waktu dan tertinggal kereta terakhir sehingga tidak bisa pulang.
Akhirnya? Lihat saja sendiri:

1. Korban Bunuh Diri

Para pegawai kantoran ini difoto di daerah Shibuya pada hari Sabtu pukul 5 pagi sedang tertidur menggeletak di trotoar jalan.

2. Manusia Karet

Saking ngantuknya pria ini pun tidur dengan posisi super aneh di sebuah kereta sepulang kantor. Sepertinya pemandangan ini sudah biasa di kereta Jepang, lihat saja wanita di samping pria ini cuek sekali…
3. Pria Bunga

Entah karena suka bunga atau terlalu mabuk/mengantuk untuk pulang, pria ini memutuskan untuk tidur di atas hamparan bunga di dekat sebuah halte. Sebuah foto dari Jumat malam di daerah Shinjuku.
4. Si Superhero

Pria ini tertidur di peron kereta dengan posisi menyerupai posisi Superman saat terbang, hanya saja beralas lantai…sepertinya kelelahan sekali.
5. Pingsan

Foto ini diambil di Stasiun Shingawa pada pukul 8 pagi pada bulan Juni, masa-masa dimana para pegawai kantor sedang mengejar bonus gaji dengan lembur hingga larut malam.
6. Tidur Berdiri

Posisi tidur bapak ini hampi seperti seseorang yang sedang membungkuk hormat ya… Terlalu mengantuk hingga berdiri saja pun bisa tertidur…ck ck ck!
7. Si Ahli Yoga

Ayo yang pernah Yoga pasti tahu posisi ini! Ini adalah posisi Unta atau Ustrasana. Pintar juga ya bapak ini, sambil tidur, sambil Yoga. Mungkin bisa dicoba, siapa tahu bangun tidur jadi lebih segar.   ;)
8. Petinju KO

Posisi pria ini, entah mengapa, mengingatkan Langit Berita dengan posisi seorang petinju yang baru saja KO dihantam lawannya.
9. Penghuni Tangga

Tidur di tangga itu mudah kok! rebahan di tangga dan pastikan satu tangan Kamu memegang pegangan tangga agar tidak merosot ke bawah. Selamat mencoba!
10. Badut Atraksi

Entah harus kasihan atau tertawa saat melihat ekspresi pria-pria ini yang sedang tertidur sangat nyenyak saat perjalanan kereta pulang…aduduh…

Tidak ada komentar: